Friday, July 13, 2018

belajar crimping

Assalamu'alaikum Wr Wb

Selamat Datang di website saya
Semoga website ini berguna bagi para pembaca sekalian

Di postingan kali ini saya akan membahas tentang materi crimping



A.PENGERTIAN
    Crimping adalah proses dimana sebuah kabel jaringan di proses agar mampu menjadi sebuah kabel jaringan yang jadi.    
Kabel UTP ( Unshielded Twisted Pair ) adalah kabel yang khusus untuk transmisi data, baik dari komputer ke komputer, komputer ke hub atau hub ke hub

B.LATAR BELAKANG
    Kita pasti akan saling menstranfer data. nah untuk membutuhkan data kita perlu sebuah media perantara. yaitu jaringan untuk membuat jaringan kita butuh kabel utp dan untuk membuat nya dengan teknik crimping

C.MANFAAT DAN TUJUAN
    Untuk mentransfer data

D.ALAT DAN BAHAN
   - Kabel UTP
   - Konektor RJ-45
   - Tang Crimping
   - Lan Tester

E.PEMBAHASAN
    Kabel UTP ( Unshielded Twisted Pair ) adalah kabel yang khusus untuk transmisi data, baik dari komputer ke komputer, komputer ke hub atau hub ke hub

    Fungsi kabel UTP yaitu dapat digunakan sebagai kabel untuk jaringan Local Area Network (LAN) pada sistem network/jaringan komputer, dan umumnya kabel UTP memiliki impedansi kurang lebih 100 ohm, dan juga dibagi menjadi kedalam beberapa kategori berdasarkan kemampuannya sebagai penghantar data.

Kabel utp sendiri setiap warnanya memiliki arti masing masing
1.putih oren   =  sebagai pentransfer data
2.oren            =  sebagai pentransfer data
3.putih hijau  =  sebagai pentransfer data
4.biru             = sebagai pentransfer audio/suara
5.putih biru    = sebagai pentransfer audio/suara
6.hijau            = sebagai pentransfer data
7.putih coklat = sebagai pentransfer power DC
8.coklat          = sebagai pentransfer power DC

Berikut merupakan kategori kabel data :
1.CAT 1 – Kabel UTP Category 1 [Cat1] adalah jenis kabel UTP dengan kualitas transmisi yang terendah, didesain untuk mendukung komunikasi suara analog saja.

2.CAT 2 – Kabel UTP Category 2 [Cat2] adalah jenis kabel UTP memiliki kualitas transmisi yang lebih baik dibandingkan dengan kabel UTP Cat1, jenis atau kategori ini didesain untuk mendukung komunikasi data dan juga suara digital. Kabel ini bisa mentransmisikan data sampai 4 megabit/detik.

3.CAT 3 – Kabel UTP Category 3 [Cat3] adalah kabel UTP dengan kualitas transmisi yang lebih baik dibandingkan dengan kabel UTP Category 2, jenis atau kategori ini didesain untuk mendukung komunikasi data dan suara pada kecepatan hingga 10 megabit per detik.

4.CAT 4 – Kabel UTP Category 4 [Cat4] adalah suatu jenis kabel UTP dengan kualitas transmisi yang jauh lebih lebih baik jika dibandingkan dengan kabel UTP Category 3 (Cat3) atau sebelumnya, didesain untuk mendukung komunikasi data dan juga suara sampai kecepatan 16 megabit/detik.

5.CAT 5 – Kabel UTP Category 5 [Cat5] adalah suatu jenis kabel UTP dengan kualitas transmisi yang lebih baik jika dibandingkan dengan kabel UTP Category 4 (Cat4) atau yang sebelumnya, didesain untuk mendukung komunikasi data dan komunikasi suara pada kecepatan sampai 100 megabit/detik.

6.CAT 6 – Kabel UTP Category 6 [Cat6] adalah jenis standar kabel UTP dengan sertifikasi resmi paling tinggi.

7.CAT 7 – Kabel UTP Category 7 [Cat7] adalah jenis kabel premium yang sangat cocok sekali sebagai media yang high traffic berbagai macam aplikasi dalam 1 kabel (single cable). Maksimum data yang terkirim sampai 10 Gbit/detik, dengan frekuensi 1000 Mhz.

Tutorial Crimping kabel UTP :
1. Kupas kulit kabel utp kurang lebih selebar 5 cm.
2. Susun rapi delapan kabel yang terdapat didalam sesuai dengan gambar.
3. Luruskan kabel yang bengkok.
4. Ratakan ujung kabel dengan memotong nya menggunakan sisi bawah tang Crimping.
5. Setelah urutan warna benar dan ujung kabel sudah rata, masukan kabel kedalam konektor RJ-45 , pastikan ujung kabel menyentuh ujung RJ-45, dan jepitlah menggunakan Tang Crimping.
6. Setelah menyelesaikan kedua ujung kabel, uji menggunakan Lan tester, jika semua lampu menyala, berarti kabel tersebut telah di crimping dengan benar dan bisa digunakan.

F.KESIMPULAN
   Crimping kabel merupakan salah satu faktor penting dalam membangun suatu jaringan, jika tidak bisa crimping kabel, jaringan yang dibuat pasti akan tidak akan berjalan dengan baik.

G.REFERENSI
http://www.pengertianku.net/2015/01/pengertian-kabel-utp-dan-fungsinya-secara-lengkap.html

ya sekian yang dapat saya sampaikan
mohon maaf jika banyak salah didalam blog ini, karna kesempurnaan hanya milik Tuhan YME
Terimakasih telah membaca blog ini, saya harap blog ini berguna bagi para pembaca

Maturnuwun...

Wassalamu'alaikum Wr Wb

0 Comments:

Post a Comment